Kambing Etawa Ras Senduro atau sering disebut Kambing Senduro adalah kambing unggul yang saat ini banyak diminati banyak peternak secara nasional. Permintaan Kambing Senduro ini terus mengkat dari tahun ke tahun. Banyaknya keunggulan dari Kambing Etawa Senduro ini cukup menarik perhatian para pegiat peternakan di Indonesia bahkan luar negeri.
Kambing Senduro Yang Mulai Melegenda
Kambing Senduro atau Kambing Etawa Senduro awalnya hanya banyak dikembangkan di lereng-lereng pegunungan Semeru terutama di tiga kecamatan yang ada di deretan kaki lereng pegunungan Semeru yaitu Kecamatan Senduro, Kecama Pasru Jambe, dan Kecamatan Gucialit. Tiga kecamatan di Lumajang -teruma Senduro- inilah sebagai tempat asal muasal munculnya ras Kambing Senduro atau Kambing Etsen.
Nama kambing etawa ras baru ini diambil dari nama Senduro dimana kecamatan ini sebagai Kecamatan utama yang masyarakatnya sangat antusias dalam mengembangkan kambing unggul ini. Kecamatan Senduro, Pasru Jambe dan Gucialit adalah tiga kecamatan yang paling cocok untuk dikembangkan Kambing Senduro. Ketiga kecamatan yang terletak di lereng kaki pegunungan Semeru memiliki alam yang subur, sejuk dan ketersediaan pakan hijauan yang sangat melimpah. Kondisi inilah yang menjadikan peternakan kambing etawa jadi berkembang dengan baik dan cepat.
Baca: Asal Usul Kambing Peranakan Etawa Senduro
Nama Kambing Senduro saat ini sudah sangat menasional. Bahkan bisa dibilang sudah mendunia dengan banyaknya pemesanan dari luar negeri seperti Malaysia, Timor Timor, Brunai dll. Kambing Etawa Senduro atau Kambing Etsen sudah sangat dikenal oleh para pelaku peternakan kambing. Berbagai even dan kontes juga sering diadakan untuk memperkenalkan dan mempromosikan kambing unggul asal Lumajang ini. Nama Kambing Etawa Ras Senduro pun sebagai salah satu kambing unggul mulai melegenda.
Siap Bekerja Sama Dalam Pengadaan Bakalan Atau Bibit
Bagi Anda yang lagi mencari informasi penyedia bibit atau bakalan Kambing Etawa Senduro maka selamat buat Anda. Anda telah tepat berkunjung ke website ini. Melalui situs website ini kami dari Seroja Farm – Senduro Lumajang siap bekerja sama dengan Anda untuk menyediakan kambing etawa senduro berkualitas. Silahkan konsultasikan kebutuhan Anda sesuai budget Anda kepada kami dan insya Allah kami akan memberikan harga terbaik buat Anda. Silahkan hubungi kami pada info kontak yang tersedia di website ini.
Baca juga: Harga Kambing Etawa Senduro Dan Harga Kambing Etawa Kaligesing
Demikianlah sekilas tentang Kambing Etawa Senduro atau Kambing Senduro. Semoga bermanfaat.